Rabu, 13 April 2011

Menambah Elemen Diatas Header Blog

Setelah lama tidak update blog karena banyaknya kesibukan akhirnya sekarang baru sempat update blog ini, masih membahas seputar Menghias Blog. Jika pada posting sebelumnya saya membahas mengenai Menambah Elemen Diatas Dan Bawah Posting Blogger nahhh kali ini posting yang akan saya bahas adalah Menambah Elemen Diatas Header Blog. Baiklah langsung saja saya berikan langkah-langkahnya:




-Tampilah Semula saat membuka Elemen halaman adalah seperti di bawah ini:






-Dan untuk menambah elemen diatas header kalian tinggal melakukan seditik perubahan pada menu Edit Html.
-Login ke Dashboard >> Rancangan >>  Edit HTML , centang pada "Expand widget template"
-Cari kode berikut ini:

<div id='header-wrapper'>
<b:section class='header' id='header' maxwidgets='1' showaddelement='no'>

-Dan gantilah kode diatas menjadi seperti kode dibawah ini:

<div id='header-wrapper'>
<b:section class='header' id='header' maxwidgets='4' showaddelement='yes'>

-Setelah itu klik Simpan Template dan jika berhasil maka tampilannya akan seperti gambar berikut.





Selamat mencoba dan semoga posting kali ini bisa bermanfaat dan membantu kalian untuk lebih berkreasi di dunia blogging.

0 komentar:

Posting Komentar

 

©2009 Dunia Komputer | by TNB